Pages

Saturday

Menyantap Seafood Itu Menyehatkan Lho...!


Anda penggemar seafood? Tidak salah kalau Anda menyakai menu hidangan laut ini, karena sebuah penelitian dari University McGill menyimpulkan dalam jurnalnya bahwa kanker prostat dapat dikurangi dengan mengkonsumsi beberap jenis hidangan laut. Juga mengkonsumsi hidangan laut secara rutin minimal sekali seminggu sangat baik bagi stamina dan kesehatan tubuh Anda. Anda tidak perlu takut dengan naiknya kolesterol karena dari penelitian tersebut tidak membuktikan peningkatan kadar kolesterol.

Nah, Anda ingin tahu hidangan menu laut apa saja yang termasuk menyehatkan itu? Berikut keterangannya:

1. Ikan Mackerel atau Ikan Kembung.
Bila dibandingkan dengan ikan salmon, Ikan kembung ternyata mengandung lebih banyak omega-3 dan selenium. Anda tahu kalau selenium ini sangat dianjurkan yang berguna bagi menjaga kekebalan tubuh kita. Di dalam tubuh, selenium bersama protein akan membentuk enzim antioksidan . Antioksidan ini berfungis untuk menangkal zat-zat yang berbahaya bagi tubuh seperti merkuri.

2. Ikan Sarden
Untuk kandungan gizi yang palilng tinggi, ikan sarden boleh dibilang lebih unggul. Selain mengandung banyak omega 3 dan juga asam lemak, ikan sarden juga mengandung kalsium dan vitamin D yang baik bagi tulang. Kandungan koenxim Q10 (CoQ10) yang terdapat di dalam daging ikan sarden sangat baik bagi kesehatan jantung.

3. Ikan Tilapia atau Nila
Bila ikan lain mengandung omega-3, maka Ikan nila melengkapinya dengan kandungan omega 6. Bagi Anda yang memiliki kolesterol tinggi, ikan ini bisa jadi pilihan karena dibandingkan dengan ikan jenis lainnya, ikan Nila mengandung kolesterol yang sangat rendah.

4. Ikan Haddock
Jenis ikan yang banyak terdapat di perairan dingin ini mengandung magnesium, vitamin B6 dan niacin yang sangat tinggi. Selain itu, kandungan fosfor yang terdapat di dalam dagingnya juga lumayan tinggi dibandingkan jenis ikan yang lain. Fosfor ini bermanfaat membantu tubuh dalam mencerna vitamin larut dalam lemak seperti vitamin A, D, E dan K. Dan yang paling unggul dari jenis ikan Haddock ini adalah kadar proteinnya yang setara dengan kadar yang terdapat dalam daging sapi, dengan jumlah kalori yang lebih rendah.

5. Rumput Laut
Siapa yang tak kenal rumput laut. Tanaman laut ini mengandung banyak vitamin C, B-6, zat besi, kalsium, dan flouride yang tentunya sangat dibutuhkan dalam pertumbuhan serta kesehatan gigi dan tulang. Selain juga kaya akan serat yang baik bagi sistem pencernaan kita, di dalam rumput laut juga memiliki jumlah protein dan karbohidrat yang melimpah. Kandungan karbohidratnya 40% dari beratnya merupakan sumber energi yang bisa diandalkan.***

No comments:

Post a Comment